Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengubah Suara Pemberitahuan Flashdisk Connect dan Disconnect Di Laptop atau Komputer (PC)



Sebelum lanjut ke pembahsan pokok kita, ada hal yang perlu kamu ketahui sebelum melakuakan tahap ini kamu akan mempersiapkan beberapa bahan seperti audio yang berformatkan “.wav” Serta sedikit waktu untuk melakukan kegiatan ini, saya rasa hanya butuh beberapa menit saja, terbilang cukup singkat bilamana kamu melakukanya dengan besungguh-sungguh jika tidak artinya kamu merencanakan kegagalan. Tips ini diharapkan dapat membantu para pembacanya dan bermanfaat untuk anda sendiri serta memberikan sensasi berbeda ketika kamu mencolokan flash disk atau mencabut flasdisk serta beberapa aksi lainya. Mengubah suara atau sound pemberitahuan di laptop atau komputer (PC) dapat kamu lakukan sendiri hanya dengan beberapa langkah mudah yang juga akan menambah wawasan kamu. Baca juga:  Cara Menyembunyikan File Di laptop atau KOmputer (PC).


1.        Mempersiapkan Bahan
Bahan yanng perlu di persiapkan adalah sebuah musik atau sound yang berformatkan .wav yang bisa kamu download di dini.Atau bisa juga mengubah/ meconverter musik kesukaan kamu atau sound anda dari format .mp3 ke .wav dengan aplikasi video convert Master atau yang sejenisnya. Info: Audio atau musik yang digunakan saya sarankan durasinya jangan terlalu lama/ panjang cukup hanya beberapa detik saja ( misalkan 2-30 detik ) sama halnya dengan nada dering sms ya.. gak mungkin kan sampai bermenit – menit, jadi kalau kamu ingin menggunakan musik kesukaan kamu sebagai sound pemberitahuanya potong saja dengan durasi yang pendek.

 File audio/ soundnya letakan di tempat paling aman yaitu local disk (C:) kemudian buat folder baru yang bernama “Sound tambahan” tanpa tanda petik. Ok kalau penyiapan bahan sudah selesai kita bisa lanjut ke tahap Penerapanya.
 



1.        Tahap Penerapannya

Ok, lanjut ke tahap mengubah sound atau suara pemberitahuan di laptop/ komputer yang bisa kita dengar menjadi luar biasa atau mengubah sesuai keinginan kita sendiri, namun perlu di perhatiakan audio yang akan di gunakan harus audio yang berdurasi pendek seperti 5 sampai 30 detik saja karena ini kan suara pemberitahuan bukan menyetel musik, sama halnya mengubah nada dering ponsel, serta seperti sebelumya audio harus berformatkan .wav bukan .mp3 atau yang lainya. Oke kalau sudah mengerti langsung ke tahap penerapanya. Baca juga: Cara registrasi smadav free ke pro



a.      Pada tampilan desktop klik kanan, dan akan muncul tampilan popup seperti gambar dibawah kemudian klik personalisasi.



a.      Kemudian akan tampil jendela baru kemudian klik sounds, yang tepatnya berada di kanan bawah.





a.      Kemudian akan tampil lagi jendela popup seperti gambar di bawah. Kemudian scroll ke bawah kemudian klik “Device Connect” perhatikan gambar di bawah. 



a.      Kemudian Klik “Browse...” dan cari audio yang berformatkan .wav tadi kemudian klik open. Terus klik apply untuk menyimpan perubahan. Jika tulisan apply sudah tidak dapat di klik lagi berarti peruban sudah tersimpan. Perhatikan gambar.
Note: tahapan ini utuk mengubah sound ketika flash disk di colokan ke laptop/ kommputer.




  



a.      Kemudian tahap Mengubah bunyi/ sound saat di flash disk cabut dari laptop/ komputer.  klik “Device Disconnect” lalu klik “Browse...” seperti tadi di atas.




a.      Kemudian cari audio .wav yang ingin dingunakan sound ketika flash disk di cabut dari komputer. Note: jangan gunakan sound yang sama dengan soun ketika flash disk dicolokan, pilih audio yang lain yg juga berformatkan .wav, kan gak mungkin kita mau bikin sama sound yang tercolok dan yang dilepas ya kan. Perhatikan gambar.

a.      Setelah audionya sudah kamu pilih kemudian  klik open, setelah itu klik Apply. Beres...  Gimana nih ? Mudah kan ?, saya harap begitu, atau bagi yang belum beruntung atau kesulitan dalam prosesnya tadi Perlu saya ingatkan lagi File audio yang digunakan harus berformat .wav contohnya: ( flash disk di lepas.wav ) jika audio yang dipilih tidak berformatkan wav maka file audio tersebut tidak akan tampil waktu kita mencoba memilih audio tersebut sebagai sound Device Connect ataupun Device Disconnect. Untuk mengetes coba colokan dan cabut flash disk di laptop/ komputer kamu jika suaranya sudah sesuai kehendak kamu berarti misi ini selesai.

 
 



Oke itulah tadi cara Cara Mengubah Suara/ sound Pemberitahuan Flashdisk Connect dan Disconnect Di Laptop atau Komputer (PC), sekiranya dapat membuat sensasi berbeda ketika flash disk di colokan dan di lepas/ dikeluarkan. jangan lupa like dan share ke media sosial yang tepatnya berada di sudut kanan atas. by_arun dinata selaku pemilik dan penulis blig ini.